Pers Rilis

Kostum-kostum Etnis Yi

Para wanita dari kelompok etnis Yi dikenal dengan gaya rambut mereka yang di disanggul, mengenakan rok lipit, dan bordir bunga perak di kerah mereka. Rok mereka sering mencapai tanah dan ujungnya berupa pelipit yang lebar. Dari atas ke bawah, roknya menampilkan pita berwarna yang besar dengan warna popular merah, kuning, dan hitam.

Pakaian tradisional Yi dihiasi dengan bordiran berbentuk silang, karena gadis-gadis Yi sudah sejak usia muda diajarkan cara menjahit. Kualitas dan rincian mewah menjadi saksi ketangkasan pemakainya dalam menggunakan jarum.

Program Shen Yun 2011  menampilkan sebuah tarian etnis Yi yang terinspirasi oleh orang-orang dari wilayah Sungai Merah di propinsi Yunnan. Dimulai dari usia tiga tahun, anak-anak perempuan memakai topi khusus berbentuk seperti jengger ayam jantan. Topi ini dihiasi dengan bulatan perak dan bordiran halus yang indah. Mereka memakai ini sampai mereka menikah. Topi jengger ayam ini melambangkan keberuntungan dan cahaya, dan dikenakan dengan harapan akan mendapatkan sebuah kehidupan yang  bahagia dan indah.